Sunday, December 18, 2011

Sumber Daya Energi

Sumber Daya Energi (Bahan Bakar) adalah bahan alam berupa bahan padat, cair maupun gas yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi panas melalui proses pembakaran.
•         Batubara (Coals)
    Bahan bakar organik berbentuk padat yang mudah terbakar dengan kadar bahan karbon menurut berat lebih dari 50%, sedangkan menurut volume lebih dari 70%, sisanya adalah hidrogen, oksigen, nitrogen dan sulfur. Batubara terbentuk dari proses sedimentasi dan karbonisasi sisa-sisa tumbuhan air dan darat yang terkubur dalam lapisan tanah selama jutaan tahun.
•         Minyak bumi (Petroleum)
    Bahan bakar organik berbentuk cair yang merupakan senyawa antara karbon dan hidrogen (hidrokarbon) dengan kadar hidrokarbon 50 – 98%, sisanya berupa oksigen, nitrogen dan sulfur. Minyakbumi berasal dari sisa-sisa organisme laut yang mengendap dan tertimbun oleh lumpur di dasar laut.
•         Gas bumi/Gas alam (Natural Gas)
    Bahan bakar gas yang mudah terbakar dengan komposisi utama methane. Untuk memudahkan transportasi, gas bumi diubah menjadi bentuk cair dengan sebutan Liquified Natural Gas (LNG). Gas bumi atau gas alam ini ada dua jenis yaitu gas yang terdapat bersama-sama dengan minyakbumi dan gas yang berasal dari sumber gas semata-mata.
•         Panas bumi (Geothermal)
    Panas yang berasal dari sumber di kedalaman perut bumi akibat proses hidrotermal yang temperaturnya lebih tinggi daripada di permukaan, jenis depositnya dapat berupa air panas (wet-steam) atau uap panas (dry-steam), di permukaan bumi kenampakannya berupa mata air panas (geyser) dan aktivitas fumarola/solfatara di sekitar tubuh gunungapi.

0 komentar:

Post a Comment

 

Notes Of Gea Template by Ipietoon Cute Blog Design